12 Ide Mengatur Keuangan Pribadi, Agar Terhindar Masalah Finansial

Mengatur keuangan pribadi – Pribadi masyarakat di dunia ini sudah pasti berbed-beda termasuk salah satunya dalam urusan manajemen keuangannya secara pribadi. Ada orang-orang yang dengan mudahnya mengatur keuangan pribadinya, sebaliknya ada pula yang cukup sulit untuk bisa untuk mengaturnya. Terutama di era modern seperti ini, kebutuhan dan keinginan seseorang cenderung meningkat.

Ide Sederhana Mengatur Keuangan Pribadi

Dan di bawah ini kami akan memberi 12 ide sederhana bagi Anda yang mungkin termasuk ke dalam pribadi seseorang yang cukup sulit untuk mengatur keuangan pribadi anda.

1. Evaluasi Pengeluaran-Pengeluaran Bulan Sebelumnya

Evaluasi! Jika sebelumnya Anda belum pernah untuk mencatat dan terlalu sembarangan mengeluarkan uang Anda, cobalah Anda ingat-ingat kembali pengeluaran-pengeluaran apa saja yang sudah Anda keluarkan.

Mungkin di bulan sebelumnya Anda pernah melakukan kesalahan dalam mengeluarkan uang Anda, misalnya membeli barang yang tidak terlalu dibutuhkan. Mungkin Anda bisa melakukan evaluasi ini ketika di awal bulan Anda sudah mendapatkan pemasukan atau gaji anda.

2. Ciptakan Anggaran Pribadi

Buat anggaran mulai dari jangka waktu pendek seperti mingguan hingga jangka waktu panjang seperti tahunan, catat apa saja yang harus Anda lakukan di bulan yang akan datang.

Seperti membayar angsuran, kebutuhan sehari-sehari, dana kepentingan mendadak,  pergi liburan, dan lain-lain. Mungkin selain membuat anggaran untuk keperluan mingguan atau bulanan bisa pula Anda sekaligus membuat anggaran untuk liburan Anda jika memang sudah merencanakannya.

3. Buat Skala Prioritas Kebutuhan yang Harus Dipenuhi

Buatlah daftar skala prioritas dari semua kebutuhan-kebutuhan anda, dari mulai kebutuhan yang sangat penting, cukup penting, dan tidak terlalu penting tapi itu merupakan hal yang memang anda inginkan. Utamakan sesuai dengan kenyataan yang ada.

4. Tentukan Impian Anda di Masa Mendatang, Catat Dan Baca!

Mencatat impian itu penting, dengan mencatat dan sering-sering membacanya maka anda bisa terus fokus untuk bisa merealisasikan impian anda seperti misalnya anda memimpikan memiliki sebuah apartemen, maka anda akan lebih fokus untuk mengatur keuangan pribadi anda.

5. Pisahkan Uang Untuk Keperluan Sehari-Hari Atau Bulanan

Setelah anda sudah mendapat pemasukan atau gaji, anda bisa mulai memisahkan uang-uang anda berdasarkan pengeluaran yang sudah anda buat dalam anggaran.

6. Segera Tabung

Jangan hanya memisahkan uang untuk keperluan-keperluan anda, pisahkan pula gaji anda untuk ditabung. Memiliki tabungan tentu sesuatu yang sangat menguntungkan di masa depan. Selain tabungan berupa uang anda juga bisa menabung dengan membeli aset atau barang berharga seperti logam mulia atau emas.

Baca Juga: Investasi Logam Mulia, Pilih Emas Batangan, Perhiasan, atau Koin?

7. Hindari Kegiatan Yang Tidak Berguna

Hindari lingkar pertemanan yang tidak baik seperti adanya teman-teman yang terlalu sering mengajak untuk melakukan aktivitas yang membuang-buang waktu bahkan uang anda, ingat anda harus mengaturnya.

Jika anda butuh hiburan, lakukanlah aktivitas yang bermanfaat misalnya melakukan sesuatu yang memang sudah menjadi hobby anda.

8. Jangan Cepat Tergoda Diskon

Diskon agaknya memang sering kali memikat orang banyak terutama bagi kaum wanita. Hindari membeli barang yang bukan anda prioritaskan sekalipun saat itu sedang diskon. Namun anda dapat mencari diskon jika barang yang dijual adalah barang-barang yang memang anda butuhkan.

9. Jangan Ragu Untuk Memiliki Usaha

Jika anda sudah memiliki cukup modal kami sarankan anda memulai untuk menjalankan sebuah bisnis atau mungkin, mempunyai bisnis termasuk ke dalam impian anda?

Jangan ragu untuk membuka bisnis anda walaupun masih berawal dari bisnis kecil-kecilan dan jangan lupa pastikan buatlah usaha yang memang anda sukai bidangnya.

10. Jangan Segan Untuk Bersedekah.

Bersedekah merupakan sesuatu yang sangat dianjurkan jika semua kebutuhan anda sudah tercukupi terutama bagi seorang muslim. Selain mengatur keuangan untuk kebutuhan-kebutuhan kita nyatanya di sekeliling kita cukup banyak orang-orang yang serba kekurangan, maka sisihkan pula dari pendapatan anda untuk selalu bersedekah karena sedekah mampu membersihkan harta yang anda punya.

11. Jadikan Seseorang Menjadi Reminder Anda

Minta bantuan pasangan, keluarga atau sahabat anda untuk terus mengingatkan bahwa anda harus mengatur keuangan anda karena ada kalanya mungkin anda akan lupa dengan apa yang sedang anda lakukan. Buat pula reminder tersebut di sudut-sudut yang sering anda lihat.

12. Catat Pengeluaran!

Catat pengeluaran-pengeluaran yang sudah anda lakukan dalam waktu seminggu atau bahkan dalam sehari. Anda bisa mencatatnya jika anda telah selesai melakukan aktivitas-aktivitas selama sehari. Dengan mencatatnya maka dapat dijadikan bahan evaluasi anda di akhir bulan.

Baik, itulah 12 ide sederhana untuk mengatur keuangan pribadi anda dari zonkeu yang mungkin bisa anda lakukan. Semoga informasi dari kami bisa bermanfaat! Baca Juga: Tips Mengatur Pengeluaran Bulanan Dengan Gaji Pas-pasan