Cara Buka Rekening BRI Online Langsung dari Smartphone

Demi menjaga kesehatan diri dan keluarga, saat ini kita diharapkan untuk tidak banyak beraktivitas di luar rumah. Untuk itu, cara buka rekening BRI online dari rumah dapat kita pilih daripada daftar langsung ke kantor.

Selain tak perlu datang ke kantor dan juga tak perlu antri, daftar rekening secara online juga jauh lebih cepat dan lebih mudah. Asalkan internet stabil, pendaftaran mungkin hanya butuh waktu tidak lebih dari 10 menit.

Syarat Buka Rekening BRI Online

Sebelum membuka rekening, pastikan untuk mengetahui apa saja syarat dan ketentuan yang wajib kita persiapkan seperti berikut ini:

  • WNI dengan minimal berusia 17 tahun.
  • Tanda identitas berupa KTP/SIM/Paspor.
  • Menyertakan NPWP jika sudah memilikinya.
  • Setoran awal sesuai jenis rekening yang dipilih.

Persiapan Membuat Rekening BRI Online

Agar proses pembukaan rekening berjalan dengan baik, maka persiapkan beberapa hal berikut ini:

  • Dokumen dan syarat yang dibutuhkan.
  • Koneksi internet yang cepat dan stabil.
  • Smartphone android atau iOS versi baru.
  • Browser chrome versi terbaru.
  • Aplikasi BRImo terupdate.

Baca juga: Cara Membuat Rekening BRI Online hanya dari Rumah

Cara Buka Rekening BRI Online dengan Mudah

Saat ini kita sudah tidak bisa lagi membuka rekening BRI via aplikasi BRI mobile / BRImo. Walau begitu, masih ada dua cara alternatif yang bisa kita lakukan, yaitu:

Metode 1: Daftar via bukarekening.bri.co.id

Website bukarekening.bri.co.id merupakan layanan khusus yang dibuat oleh Bank BRI guna melayani pembukaan rekening secara online sepenuhnya.

Tanpa perlu ke kantor, kita dapat membuka rekening hingga sepenuhnya jadi. Hanya saja buku rekening dan ATM nya tetap harus diambil namun waktu pengambilannya bebas.

  1. Buka browser chrome versi terbaru dari smartphone anda.
  2. Kunjungi situs berikut: https://bukarekening.bri.co.id
  3. Setelah situs terbuka, cari dan pilih menu “Buka Rekening”.
  4. Dari sekian jenis tabungan yang ada, pilihlah satu diantaranya.
  5. Sebelum pendaftaran, anda akan dibawa ke halaman syarat dan ketentuan.
  6. Baca dulu sampai selesai, setelah itu centang kotak persyaratannya.
  7. Klik pilihan “Buka Rekening” lalu pilih cabang BRI terdekat.
  8. Lengkapi semua kolom data yang tersedia. Pastikan diisi dengan data yang benar.
  9. Siapkan e-KTP anda lalu foto, upload ke kolom yang tersedia.
  10. Pada bagian tanda tangan digital, silakan isi dengan tanda tangan sesuai di KTP.
  11. Jika semua data sudah lengkap, maka klik Kirim.
  12. Setelah itu anda akan dihubungkan ke customer service BRI untuk keperluan verifikasi.
  13. Lakukan verifikasi tatap muka selama setidaknya 10 menit. Pastikan hasil kamera jelas.
  14. Begitu verifikasi disetujui, maka rekening sudah jadi.
  15. Agar rekening bisa digunakan, lakukanlah verifikasi sesuai panduan yang muncul.
  16. Catat nomor rekening yang harus dituju, lalu lakukanlah transfer ke nomor tersebut.
  17. Install BRImo lalu login menggunakan data yang telah diberikan.
  18. Silakan nikmati layanan perbankan BRI langsung dari smartphone anda.

Metode 2: Daftar via eform.bri.co.id

Metode ini berbeda dengan sebelumnya, karena hanya berfungsi sebagai pendaftaran saja. Jadi nanti setelah pendaftaran anda perlu datang ke kantor BRI untuk membuat rekeningnya.

Walau hanya sebagai pendaftaran, eform.bri.co.id mampu menghemat waktu kita saat di kantor BRI agar tidak perlu mengisi formulir dan lainnya.

  1. Buka browser favorit dari smartphone anda.
  2. Kunjungi situs: https://eform.bri.co.id
  3. Pilih menu “Pembukaan Rekening”
  4. Klik jenis tabungan yang anda ingin buka.
  5. Pilih tulisan Registrasi yang ada dibawah deksripsinya.
  6. Centang kotak persetujuan atas syarat dan ketentuan yang ada.
  7. Pilih menu Buka Rekening yang ada di bagian bawah.
  8. Klik “Ya” jika sudah punya rekening, klik “Tidak” bila belum memilikinya.
  9. Lengkapi semua data formulir yang tersedia.
  10. Submit lalu akan muncul nomor referensi. Simpanlah nomor tersebut.
  11. Datanglah ke kantor BRI pada hari dan jam kerja.
  12. Pastikan untuk membawa KTP dan uang setoran.
  13. Tanyakan ke CS terkait pembukaan rekening.
  14. Berikan nomor referensi yang telah anda dapatkan sebelumnya.
  15. Setelah itu anda akan dibuatkan buku rekening, kartu ATM, hingga internet banking.
  16. Jika semua sudah jadi, setorkan uang ke bagian teller.

Itulah beberapa cara buka rekening BRI online yang dapat anda coba. Semoga bermanfaat!