Kode Bank BRI Untuk Transfer dari BTN Lengkap dengan Caranya

Kode Bank BRI – Pihak Bank saat ini semakin dimudahkan dengan berbagai pilihan cara transaksi baik transaksi sesama Bank maupun transaksi antar bank melalui atm. Semua layanan ini bisa anda dapatkan melalui fitur menu pada atm yang telah terintegrasi dengan semua jaringan ATM Bersama maupun Prima.

Ada banyak bank di Indonesia baik Bank BUMN maupun bank swasta yang telah bekerja sama melalui fitur ini. Semua layanan tersebut untuk mempercepat para nasabah untuk bertransaksi dengan cepat. Proses transaksi ini bisa anda lakukan dengan mesin atm dimanapun, tak terkecuali ATM Bank BTN.

Bank  BTN yang merupakan salah satu bank besar di Indonesia juga menyediakan fasilitas tersebut guna memudahkan para nasabah untuk melakukan transfer ke bank lain, Karena Bank BTN juga sudah terintegrasi dengan jaringan ATM Bersama dan Prima. Namun bila anda ingin melakukan transfer dari bank lain ke bank BRI tentu saja akan membutuhkan yang namanya kode bank bri.

Kode Bank BRI Untuk Transfer dari BTN Lengkap dengan Caranya

Kode Transfer Bank BRI berfungsi untuk memudahkan proses transaksi transfer antar bank. Kode ini terdiri dari 3 digit angka yang bisa anda masukan saat akan melakukan transfer ke bank BRI dari Bank lain.

Baca Juga: Cara Mudah Menggunakan Layanan Mobile Banking BRI (m Banking BRI)

Kode Bank BRI Untuk Transfer Dari BTN Terbaru

Dalam ulasan kali ini zonkeu.com mengambil contoh transfer dari Bank BTN ke Bank BRI. Ini supaya anda yang belum tahun melakukan cara transfer dengan panduan ini bisa melakukan transaksi sendiri tanpa harus minta bantuan orang lain lagi.

“Kode bank ini terdiri dari 3 digit nomor. Kode bank BRI adalah 002. Sehingga anda harus memasukkan kode bank BRI ini melalui menu yang telah ditampilan di atm BTN.”

Baca Juga: Daftar Kode Bank Untuk Transfer Paling Lengkap

Beberapa langkah cara melakukan transfer dari BTN ke BRI

Kode Bank BRI Untuk Transfer dari BTN Lengkap dengan Caranya

Cara mudah untuk menggunakan kode bank BRI ini melalui atm bisa, Bisa anda diterapkan dengan beberapa langkah. Berikut langkah yang harus anda lakukan untuk melakukan transfer dari BTN ke BRI:

1. Langkah pertama yang harus anda lakukan tentu saja mendatangi mesin ATM terdekat di Kota anda, atau bisa juga dengan mengunjungi mesin ATM ber logo ATM Bersama atau Prima.

2. Silahkan anda masukkan kartu atm Bank BTN anda ke mesin pada tempat yang tersedia, baru kemudian untuk memudahkan transaksi silahkan pilih menu Bahasa Indonesia.

3. Perintah berikutnya anda diharuskan untuk memasukkan nomor pin yang terdiri dari 6 digit angka kombinasi. Untuk kemanan transaksi sebaiknya anda tutup bagian atas dari tombol mesin atm agar kerahasian Nomor PIN anda tetap terjaga.

4. Kemudian akan tampil beberapa pilihan menu, Silahkan anda pilih menu Transfer. Biasanya beberapa mesin atm akan memberikan tambahan menu pilihan. namun kali ini anda akan menggunakan transaksi Transfer Antar Bank, yaitu dari Bank BTN ke Bank BRI.

5. Anda akan diminta untuk memasukan kode Bank Tujuan. Selanjutnya silahkan anda memasukkan kode bank BRI. Untuk Kode bank BRI yaitu 002. Tekan tombol sesuai dengan angka. Untuk memastikan Anda juga bisa memeriksa kode bank lain dengan memilih Daftar Kode Bank yang tersedia.

6. Akan tampil pada layar perintah untuk masukkan nominal jumlah transfer tanpa menggunakan simbol tambahan apapun. Kemudian di ikuti dengan memasukkan nomor rekening tujuan. kemusian silahkan tekan Lanjutkan.

7. Akan muncul beberapa rincian data transaksi yang akan Anda lakukan. Rincian ini terdiri dari nama penerima, bank tujuan, nomor rekening tujuan, nominal transfer dan nomor referensi. Untuk menghindari salah transfer sebaiknya periksa kembali seluruh data tersebut. Jika semua sudah sesuai, silahkan tekan tombol Lanjutkan.

8. Transaksi telah selesai dilakukan. Tunggu beberapa saat struk akan keluar dari mesin ATM. Simpan Struk tersebut sebagai bukti.

9. Dan kemudian Selesai.

Sedikit Tambahan Informasi

Layanan ini bisa anda dapatkan melalui mesin atm BTN yang sudah tersebar di seluruh Indonesia. Biasanya terdapat informasi berkaitan layanan ini berupa logo ATM Bersama atau Prima yang memudahkan proses integrasi dengan bank lainnya. Sebelum melakukan transaksi tentu saja anda harus mempertimbangkan kebijakan yang telah dikeluarkan BTN terkait nominal transfer maksimal yang bisa anda lakukan dan biaya transaksi.

Maksimal jumlah transfer yang bisa anda lakukan melalui layanan ini biasanya disesuaikan dengan produk tabungan yang anda miliki. Selain itu, BTN juga menerapkan biaya transfer antar bank secara online melalui atm sekitar 7.500. Bemikianlah ulasan seputar Kode Bank BRI Untuk Transfer Dari BTN, semoga bermanfaat. Baca Juga: Kode Bank Mandiri Untuk Transfer Antar Bank Lengkap Dengan Panduan